Ampuh Banget! Ini 9 Cara Mudah Melakukan Inventori Stok!

Ampuh Banget! Ini 9 Cara Mudah Melakukan Inventori Stok!

Melakukan inventori stok dalam menjalankan sebuah bisnis sangatlah penting. Oleh karena itu, sales operation bisnis harus tahu 9 cara melakukan inventori stok dengan mudah.
Display@2x.png

Content Drivers

Hal terpenting yang harus diperhatikan dalam bisnis yaitu pengelolaan stok barang atau juga dikenal dengan inventori stok. Pasalnya, stok yang tidak dikelola dengan baik akan menimbulkan kerugian financial dan kekecewaan pelanggan.

Bagaimana cara melakukan inventori stok yang baik?

Demi mendapatkan manajemen inventori stok yang baik, dibutuhkan strategi yang solid agar didapatkan hasil yang maksimal. Bagi Teman Ninja yang baru pemula tentu belum paham betul dalam melakukan manajemen inventori.

Yuk simak tips sukses dalam melakukan inventori stok untuk bisnis, penting banget buat kamu seorang sales operation bisnis!

Melakukan Analisis Permintaan

Langkah pertama yang harus dilakukan yaitu melakukan analisis permintaan. Dengan mengetahui kapasitas permintaan dan perilaku pasar, kamu akan bisa menentukan seberapa banyak inventori stok yang harus disiapkan. Selain itu, kamu juga bisa menganalisis trend pembelian, sehingga memungkinkan perusahaan Teman Ninja mempersiapkan persediaan barang dengan baik.

Tetapkan Tingkat Persediaan Minimum & Maksimum

Dalam melakukan inventori stok, kita perlu tetapkan tingkat persediaan minimum dan maksimum agar tidak terjadi kekurangan produk. Dengan memiliki batasan yang jelas, Teman Ninja dapat mengendalikan stok sesuai dengan kebutuhan konsumen.

Gunakan Sistem Manajemen Stok

Sistem manajemen stok yang baik akan memudahkan Teman Ninja dalam memantau persediaan, pengulangan pesanan, hingga kendala yang dialami. Cara ini efektif untuk menghindarkan Teman Ninja dari kerugian dan kekecewaan konsumen.

Baca juga: 6 Tanda Bisnismu Harus Pakai Layanan Fulfillment!

Prediksi Persediaan

Agar tidak kehabisan stok barang, lakukan prediksi persediaan yang dapat menutupi kekurangan kebutuhan di masa mendatang. Hal ini memungkinkan Teman Ninja dalam merencanakan pembelian dan produksi dengan lebih baik lagi. Hal penting ini harus diperhatikan oleh seorang sales operation bisnis.

Pemantauan Secara Real-Time

Lakukan pemantauan secara real-time persediaan barang agar bisa melakukan produksi jika kekurangan, dan atau menghentikan produksi. Dengan melakukan pemantauan secara real-time Teman Ninja akan tau perubahan permintaan atau masalah inventori stok. Jika diperlukan tindakan, maka bisa dilakukan dengan cepat.

Pengelolaan Pemasok

Pengelolaan pemasok juga sangat penting dilakukan. pasalnya, dengan pemasok yang kamul dan efisien mampu mendorong keberhasilan bisnis yang Teman Ninja kelola. Pastikan, kamu memiliki hubungan baik dengan pemasok dan melakukan pemantauan kerja.

Penyusutan & Diskon

Tidak dapat dipungkiri penyusutan dan diskon mampu membantu mengurangi kelebihan inventori stok yang ada di gudang. Untuk mengurangi kerugian financial Teman Ninja bisa melakukan teknik ini.

Baca juga: 6 Tanda Kamu Boleh Jual Produk Lebih Mahal dari Kompetitor ala Yosef Abas

Perencanaan Musiman

Trend permintaan seringkali mengalami perubahan setiap saat. Untuk itu, Teman Ninja bisa mengantisipasi hal tersebut dengan melakukan perencanaan musiman. Dengan begitu, penumpukan stok di gudang tidak akan terjadi.

Evaluasi & Pelaporan

Setiap melakukan tindakan perlu juga melakukan pelaporan dan evaluasi. Hal ini bertujuan untuk memperbaiki sistem yang digunakan sebelumnya sehingga dapat digunakan lebih baik lagi. Evaluasi dapat dilakukan mingguan, bulanan, atau triwulan tergantung kebutuhan.

Demikian pembahasan mengenai tips sukses dalam melakukan inventori stok untuk bisnis. Hal ini sangat penting untuk sales operation bisnis. Yuk segera lakukan tips ini untuk menjaga bisnis Teman Ninja terus meroket.

Nah bagi kamu yang sedang kebingungan dalam mengelola stok barang, tenang saja! Ninja Xpress siap membantu kamu dengan layanan Fulfillment kami.

Apa itu Ninja Fulfillment?

Ninja Fulfillment

Ninja Fulfillment adalah solusi lengkap untuk kebutuhan penyimpanan dan pemenuhan dari Ninja Xpress. Layanan ini ditujukan bagi penjual e-commerce dan pemilik bisnis kecil sampai besar. Ninja Fulfillment mencakup tiga aspek utama, yaitu penyimpanan barang dengan manajemen inventaris di gudang, pemenuhan pesanan, dan pengiriman hingga ke alamat pelanggan (last mile).

Tertarik dengan layanan Ninja Fulfillment? Yuk daftar sekarang juga!

Daftar isi

Related Articles

Dapatkan tips bisnis terbaru langsung melalui email Anda!

Bingung cara mulai bisnis gimana? Mau tau tips maksimalin media sosial untuk jualan? Atau hal yang bisa dilakukan agar customer belanja lagi? Yuk, berlangganan newsletter kami untuk dapatkan informasi terbaru seputar bisnis!

Dengan mengklik “Berlangganan” Anda menyetujui Kebijakan Privasi Ninja Xpress dan menyetujui Ninja Xpress menggunakan data kontak Anda untuk tujuan newsletter

Ryo Archive Red 320x320.png