Nano Influencer - Apa itu, manfaat, dan keuntungannya!

Apa Itu Nano Influencer & Manfaat Jasanya untuk Pebisnis Pemula?

Bagi pebisnis pemula, bekerja sama dengan nano influencer menawarkan peluang untuk menjangkau pasar yang lebih tersegmentasi dan autentik. Simak penjelasannya!
Display@2x.png

Content Drivers

Memilih jenis influencer yang tepat untuk bisnis bisa menjadi tantangan. Salah satu pilihan yang semakin populer adalah nano influencer. Artikel ini akan membahas apa itu nano influencer dan bagaimana mereka bisa jadi media pemasaranmu.

Nano Influencer adalah orang yang punya pengikut di sosmed dalam jumlah kecil, biasanya antara 1.000 hingga 10.000 orang. Meskipun kecil, jika dibandingkan dengan influencer jutaan pengikut, Nano Influencer punya tingkat interaksi lebih tinggi dan hubungan yang lebih dekat dengan audiens mereka.

Setelah kita tahu apa itu nano influencer, sekarang apa saja sih manfaat menggunakan jasa mereka?

  1. Biaya yang lebih terjangkau, mengingat jumlah followers dan reach nano influencer belum sebesar influencer papan atas.
  2. Interaksi audiens lebih tinggi, karena pengikut mereka lebih aktif dalam berinteraksi dengan konten mereka.
  3. Lebih dekat dengan audiens, karena nano influencer biasanya punya hubungan yang lebih personal dengan pengikutnya. Berarti rekomendasi mereka akan terasa lebih autentik dan dipercaya.
  4. Segmentasi audiens yang lebih tepat, karena nano influencer sering kali memiliki niche atau minat spesifik.
  5. Fleksibilitas dalam kerja sama, mereka lebih terbuka untuk banyak campaign, ulasan produk, posting berbayar, atau kolaborasi kreatif.

Baca juga: Target Audiens 4 Generasi: Gen X, Milenial, Gen Z & Gen Alpha

    Pastikan nano influencer pilihanmu punya audiens yang relevan dengan niche atau topik bisnismu. 

      Tinjau bagaimana pengikut mereka berinteraksi dengan konten yang diposting. Keterlibatan yang tinggi menunjukkan bahwa pengikut mereka benar-benar tertarik.

        Pastikan konten yang dibuat sesuai dengan brand-mu. Konten yang konsisten dengan brand-mu lebih efektif dalam menyampaikan pesan.

          Sebelum kerja sama, cobalah follow mereka, berinteraksi dengan konten mereka, dan jadilah bagian dari komunitas mereka.

          Nano influencer menawarkan berbagai manfaat buat Teman Ninja khususnya yang masih pebisnis pemula. Selamat mencoba pakai jasa mereka!

          Featured image from Freepik.

          Daftar isi

          Related Articles

          Dapatkan tips bisnis terbaru langsung melalui email Anda!

          Bingung cara mulai bisnis gimana? Mau tau tips maksimalin media sosial untuk jualan? Atau hal yang bisa dilakukan agar customer belanja lagi? Yuk, berlangganan newsletter kami untuk dapatkan informasi terbaru seputar bisnis!

          Dengan mengklik “Berlangganan” Anda menyetujui Kebijakan Privasi Ninja Xpress dan menyetujui Ninja Xpress menggunakan data kontak Anda untuk tujuan newsletter

          Ryo Archive Red 320x320.png